#

Kelas Belajar Konten Video dan Copywriting Bagi Pemula

18 comments
kelas online belajar membuat konten video
Media sosial kini tidak hanya digunakan untuk sekedar bersosialisasi dengan orang-orang yang dikenal. Maraknya kegemaran masyarakat untuk berbagi konten di media sosial, kini justru dimanfaatkan untuk meningkatkan eksistensinya

Utamanya bagi para ibu rumah tangga yang menghabiskan mayoritas waktunya di rumah. Setiap hari bergelut dengan rutinitas pekerjan rumah berpotensi membuatnya jenuh jika tidak diselingi hiburan ringan seperti ngonten.

Berbeda halnya bagi seorang ibu yang 24 jam waktunya berada di rumah lalu selalu mendapat perhatian suami dalam bentuk bantuan menyelesaikan urusan domestik bersama dan diajak refreshing secara berkala, tentu akan merasa relaks dan sangat bersyukur. Walaupun demikian, terkadang kejenuhan bisa saja tetap muncul.

Salah satu cara termudah untuk meminimalisir kejenuhan yaitu dengan memanfaatkan waktu untuk berselancar di dunia maya dan membuat konten. Konten yang dibuat dapat berupa tulisan, visual, audio, dan konten video.

Contoh pembuatan konten yang saat ini cukup digemari yaitu konten youtube. Konten youtube adalah ketersediaan informasi yang ada pada media elektronik berupa aplikasi youtube. Yang mana memungkinkan sang kreator bebas berbatas untuk menyampaikan berbagai informasi.

Jenis Konten

Konten yang juga berarti isi dari suatu wadah atau platform memiliki berbagai jenis. Dikutip dari Sasana Digital, konten dapat diklasifikasikan menjadi beberapa kategori. Berikut adalah sebagian dari contoh jenis konten berdasarkan formatnya.
konten youtube adalah contoh konten audio visual 

1. Teks

Saat berselancar di media sosial, Anda akan menemukan tulisan ringkas di bagian caption dari suatu feed instagram. Tulisan-tulisan itu merupakan bagian dari jenis konten tulisan atau juga kerap disebut dengan micro blog.

Contoh konten berupa teks lainnya yang bisa Vie temukan yaitu pada website atau blog. Untuk menjelaskan tentang produk yang dimiliki perusahaan, mereka akan memberikan penjelasan yang lebih rinci dalam bentuk teks.

2. Visual

Jenis konten visual pada umumnya akan menyampaikan pesan kepada para pembaca dengan menggunakan bantuan ilustrasi berupa gambar atau hal yang bisa ditangkap indra penglihatan. Penyampaian konten dengan visual memiliki cukup banyak peminat karena informasi yang disampaikan akan terkesan lebih nyata.

Disamping itu, ilustrasi yang dibuat dapat mempersingkat waktu user ketika harus memahami keseluruhan isi konten. Dalam pembuatan konten visual, Vie juga perlu mengingat agar ilustrasi tidak melanggar sara.

3. Audio

Konten yang dibuat dengan menggunakan teks dan gambar sudah sangat sering ditemui. Kombinasi keduanya akan saling menyempurnakan isi dari suatu informasi. Namun seiring berkembangnya teknologi, konten pun di desain dengan lebih sempurna untuk memenuhi kebutuhan user. Pasalnya ada pula user yang lebih nyaman dengan menangkap informasi dari indra pendengarannya. 

Entah karena dia termasuk tipe audio ataupun karena faktor kesibukan lain yang tidak memungkinkannya untuk mengakses informasi melalui indra penglihatan. Maka dari itu jenis konten berupa audio akan sangat membantunya untuk mendapatkan informasi yang dicari. Contoh konten jenis audio yaitu berupa podcast.

4. Audio Visual

Jenis konten berikutnya yaitu audio visual. Konten ini menggabungkan antara audio dan visual. Bagi orang-orang audio visual, jenis konten semacam ini akan membuatnya lebih maksimal dalam menyerap informasi yang diberikan. Konten youtube adalah salah satu contoh yang biasanya mengkombinasikan antara audio dan visual.

Content Creator

Sebagai konten creator, seseorang perlu terus menerus meningkatkan skill yang dimilikinya saat ini. Pasalnya tidak jarang seorang content creator dituntut untuk bisa membuat copywriting dan konten video untuk menyempurnakan karyanya.

Meningkatkan skill bisa dilakukan dengan banyak cara. Baik itu belajar secara otodidak atau melalui kelas-kelas khusus.

Bila dirasa lebih nyaman untuk mempelajari secara mandiri tanpa memerlukan coach, Vie bisa searching caranya di internet. Vie juga bisa membaca buku atau bertanya pada orang-orang yang mumpuni di bidangnya.
 

Kelas Ngonten

Jika merasa membutuhkan coach dan teman-teman seperjuangan dalam belajar cara membuat konten, Vie bisa memilih opsi untuk mendaftar di kelas ngonten yang diadakan oleh WLC (Women’s Learning Center).

Kelas yang sejalan dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan para konten creator itu akan menjadi alat, terutama bagi pemula. Bagi pemula, mungkin akan membayangkan bahwa seorang konten creator minimal harus bermodalkan iPhone 13, MacBook Pro M2, Kamera Mirrorless, dan Adobe Premier Pro.

Ketika pembahasannya sudah mengarah pada modal awal yang terdengar mahal, biasanya mayoritas akan mulai insecure untuk melanjutkan ke tahap berikutnya. Berbeda dengan kelas ngonten yang digawangi oleh WLC. Di sana Vie akan diajari membuat copywriting dan video dengan menggunakan Hp dan peralatan sederhana.

Menu Materi Kelas Ngonten

Kelas Ngonten WLC
Kelas ngonten akan berlangsung selama lima hari. Selama kurun waktu yang ditentukan, Vie akan diajari untuk membuat konten video dari Hp dan copywriting untuk pemula. Berikut adalah materi yang akan diajarkan. Jika ingin mengetahui informasi kapan pembukaan pendaftarannya, Vie bisa menghubungi no WhatsApp Admin.

a. Persiapan video taking dari ponsel;
b. Mengenal apa itu resolusi, eksposur, angle, dll;
c. Mengenal peralatan untuk video taking;
d. Pemilihan lokasi video taking;
e. Mengenal pengganti lighting professional;
f. Set up Background sederhana yang aesthetic, murah, dan mudah;
g. Teknik pengambilan video dari berbagai sudut;
h. Tips merekam tanpa guncangan dengan alat sederhana;
i. Edit video dengan aplikasi pendukung (vn, capcut, kinemaster);
j. Membuat watermark dan judul video dari aplikasi sejuta umat (canva);
k. Music dan voice over;
l.  Step dan pondasi dasar pembuatan copywriting;
m. Mengenal perbedaan dan fungsi hardselling ataupun softselling;
n. Membuat copywriting dengan tujuan persuasi, entertain, personal branding, hardselling, softselling
o. Bonus materi: video planner dan template copywriting 100+

Setelah mempelajari semua materi yang diberikan, diharapkan agar Vie tidak hanya mampu membuat copywriting dan video saja, melainkan juga bisa voice over. Dengan begitu Vie bisa lebih produktif dalam menggunakan media sosial, sekaligus menambah penghasilan. Baik itu dari keahlian dalam membuat konten video, voice over, ataupun copywriting.
Devie
Perkenalkan, saya adalah de vie. Dalam terjemahan di google translate, de vie berarti kehidupan. Jadi, saya adalah kehidupan :D Pembaca blog ini saya sebut dengan panggilan Vie alias Viewers :) So kita samaan dong :D

Related Posts

18 comments

  1. Kelasnya menarik sekali, sebelum saya menghubungi admin di nomor yang tertera, ini kelasnya gratis atau berbayar?

    ReplyDelete
  2. Artikel yang sangat bermanfaat.. Saya ingin sekali menjadi youtuber adalah tips untuk Saya agar bisa menjadi youtuber yang sukses..

    ReplyDelete
  3. Mari Kak, bisa hubungi Admin ya Kak

    ReplyDelete
  4. Menarik juga artikelnya, hmmm apa bikin konten video juga ya ahahhahahahaah

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bikin aja sekalian Kak, nanti dikaitkan ke blog

      Delete
  5. Niceee! Thanks ka sudah sharing

    ReplyDelete
  6. Saya tertarik nih sama copywritingnya, udah lama ilmu nya ga nambah2

    ReplyDelete
  7. Tertarik aku sama copywriting eh nemu artikel ini. Thanks kak infonya.

    ReplyDelete
  8. Copywriting, banyak orang nyepelein padahal impact nya gak main-main lho. Salah nulis caption aja produknya gak ada yang ngelirik.

    ReplyDelete
  9. ZAman sekarang kudu banget belajar banyak hal untuk mengisi konten dari sosial media yang dimiliki sehingga selain bisa mendatangkan kesibukan, harapannya juga bisa menjadi sumber rejeki yang menghasilkan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, harus terus upgrade ilmu ya Kak

      Delete
  10. Sekarang blogger nggak cuma nulis aja ya ka, merambah ke dunia visual misal youtube, tiktok. Karena sudah waktunya blogger gak cuma di blog aja harus ada sampingan hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya Kak. Kalau kata orang itu ibarat ikan dia sekarang harus jadi ikan yang bisa terbang di angkasa dan berjalan di daratan :)

      Delete

Post a Comment