MATERI 4
JAM BIOLOGIS TUBUH DAN ADAB TIDUR DI DALAM ISLAM
(M2S IKARIE )
dr. Herlin
Ramadhanti
MENGENAL
CHRONOBIOLOGY
Chronobiology adalah harmonisasi
waktu siang dan malam dengan sistem tubuh manusia dan alam.
Hal ini sudah tercantum di dalam
Al-Qur’an QS. An-Naml:86
“Apakah mereka tidak
memperhatikan, bahwa sesungguhnya Kami telah menjadikan malam supaya mereka
beristirahat padanya dan siang yang menerangi? Sesungguhnya pada yang demikian
itu terdapat tanda-tanda (kekuasaan Allah) bagi orang-orang yang beriman.”
Dalam menjalankan hidup ini kita
perlu mengutamakan Ilahiyah (Kita yakini terlebih dahulu bahwa sudah ada aturan
di dalam Al-Qur’an dan Sunnah) terlebih dahulu lalu Alamiah setelah itu baru
Ilmiah. Dari ayat tersebut dapat diambil pelajaran bahwa tubuh kita sangat
membutuhkan tidur yang berkualitas.
JAM BIOLOGIS TUBUH
MANUSIA
- Biological Rhythm (Irama biologis) adalah
perubahan variabel biologis yang terulang dengan pola dan frekuensi yang
spesifik
- Diurnal Rhythm/Circadian Rhythm yaitu irama
biologis dengan periode sekitar 24 jam >>> berhubungan dengan ada
tidaknya cahaya matahari.
Jam biologis yaitu mekanisme
internal yang mengontrol irama circadian. Irama Circadian sudah tertanam dalam
DNA setiap manusia sejak lahir dan mengikuti ritme matahari 24 jam. Gen pada
DNA yang mengatur ini adalah gene’s clock: sirtuin. Gen sirtuin ini bertugas
untuk menangkap cahaya matahari agar jam biologisnya teratur. Bagi yang jarang
terkena sinar matahari maka jam biologisnya akan terganggu.
JAM BIOLOGIS TUBUH
MANUSIA
Jam biologis saat kita bangun itu
melibatkan indra penglihatan yang mengatur cahaya matahari yang masuk dan
melibatkan hormon kortisol dan adrenalin. Bagi pekerja shift malam maka akan
mengganggu proses detoksifikasi pada malam hari.
Maka kita perlu melakukan beberapa hal ini:
- Memberikan waktu istirahat yang cukup untuk
istirahat (8 jam/hari).
- Memasukkan antioksidan pada green smoothies
pada pagi hari untuk membantu memperbaiki jam biologisnya.
- Membiasakan berjemur di pagi hari agar jam biologisnya
teratur.
- Melakukan ibadah wajib (sholat fardhu) dan sunnah
(dzikir pagi sore, sholat sunnah, dll)
MERIDIAN
CLOCK
Jam 1-3 pagi hari >>>
liver yang bekerja dominan untuk melakukan detoksifikasi. Maka dari itu kita
sudah harus tidur maksimal jam 10 malam, sehingga kita sudah tertidur lelap di
jam 1-3 pagi. Jangan makan di jam 1-3 pagi agar energinya tidak terpecah karena
proses detoksifikasi membutuhkan banyak energi, enzim, dan hormone.
Jam 3-5 pagi yang dominan bekerja
adalah paru-paru dimana dia memperbaiki sel, mempersiapkan stamina. Batuk pada
jam ini dikarenakan paru-paru sedang mengeluarkan racunya. Sehingga pada pagi
hari setelah subuh sebaiknya mematikan AC lalu membuka jendela, agar paru-paru
mendapatkan oksigen. Pada jam 5 ke atas, paru-paru sudah siap melakukan
metabolisme.
Jam 5-7 yang berperan dominan
adalah usus besar untuk melakukan pembuangan sisa detoksifikasi yang terjadi di
jam 1-3 pagi. Maka dari itu pada jam-jam ini tidak disarankan untuk konsumsi
kopi karena kopi bersifat pro diare sehingga akan menghambat proses pembuangan
lalu toxin akan kembali naik ke atas. Pada saat bangun pagi kita dianjurkan
minum air putih hangat untuk merangsang proses pembuangan (gastro
entrorefleks) dimana air minum hangat yang masuk kedalam lambung itu akan
merangsang usus besar untuk membuang.
Jam 7-9 waktu kita untuk sarapan
krn saat ini yg paling optimal dari perut utk memberi nutrisi pd tubuh. Maka
berilah nutrisi terbaik.
Sarapan pagi layaknya raja -
makan siang layaknya rakyat jelata - makan malam layaknya orang yang tidak
punya. Maka pada pagi hari tidak usah diberi gluten, susu, dairy produk dll
karena ini memberatkan kerja pencernaan
Jam 9-11 yang bekerja optimal
adalah limpa. Dimana limpa bertugas untuk merubah segala sesuatu yang kita
konsumsi (nutrisi) menjadi energi
Jam 11-1 siang terjadi pengaturan
sirkulasi darah, mood dan kesehatan mental. Pada jam ini sangat bagus diadakan
ishoma (Istirahat-sholat-makan) karena dari pagi sampai siang beraktivitas
berat maka pada jam ini waktu yang baik untuk bersosialisasi karena itu bisa
menentukan mood dan kesehatan mental kita.
Jam 1-3 sore yang berperan
optimal adalah usus halus dalam mencerna makan siang.
Jam 3-5 yang berperan optimal
adalah kandung kemih yang bertugas untuk membantu membersihkan sisa-sisa
metabolisme dari pencernaan.
Jam 5-7 malam yang berperan
optimal adalah ginjal.
Jam 7-9 malam yang berperan
optimal adalah jantung. Dimana pada jam-jam ini kita sudah mulai bersiap untuk
tidur.
Jam 9-11 malam yang berperan
optimal adalah hormonal dimana pada jam-jam ini sistem imun kita aktif untuk
melawan bakteri-bakteri/virus/kuman pathogen. Pada jam-jam ini dianjurkan agar
kita merasa tenang, rileks, dan mulai persiapan tidur. Kalau ada masalah,
letakkan dulu. Pada jam 9-11 sudah tidak diperbolehkan untuk makan berat karena
akan menyulitkan tubuh untuk tidur dan akan mengganggu sistem pencernaan karena
pada jam–jam ini seharusnya terjadi proses penyerapan.
Jam 11-1 malam yang beran optimal
adalah kandung empedu untuk persiapan detoksifikasi.
PERSIAPAN UNTUK
MEMBANTU TIDUR LEBIH BAIK
- Menggunakan pakaian tidur yang nyaman dan longgar
(kalau bisa terbuat dari bahan katun).
- Menghindari olahraga berat 4 jam sebelum tidur.
- Agar relax bisa melakukan berendam air hangat
dengan Epson salt bath (mengandung magnesium tinggi) + lavender essential
oil untuk membantu mengurangi resiko kram dimalam hari karena terbangun
akibat kekurangan magnesium (disarankan untuk dilakukan setiap hari
sebagai salah satu upaya untuk memasukkan asupan magnesium ke dalam tubuh).
- Menggunakan ear plugs.
- Melakukan adab sebelum tidur.
ADAB SEBELUM TIDUR
- Tidur dalam keadaan berwudhu
- Tidur berbaring pada sisi kanan
- Meniup kedua
telapak tangan sambil membaca Surat Al-Ikhlas, Al-Falaq, dan An-Naas
(masing-masing 1 x) Setelah itu mengusap kedua tangan tersebut ke wajah
dan bagian tubuh yangn dapat dijangkau. Hal ini dilakukan sebanyak 3 x.
- Membaca ayat kursi sebelum tidur
- Membaca Do’a sebelum tidur
- Mematikan
lampu saat tidur
- Niatkan untuk
bangun tahajjud
Post a Comment
Post a Comment